Breaking

LightBlog

7 Tempat Paling Mirip dengan Mars di Bumi

Memperlajari planet Mars memang memiliki daya tarik tersendiri. Selain digadang-gadang menjadi planet pengganti Bumi di masa yang akan datang, planet ini juga memiliki wahana yang mengasyikan untuk penelitian para ilmuwan.

Sebelum peneliti melakukan penelitian di Mars, biasanya mereka akan melakukan simulasi di tempat-tempat yang dirasa memiliki kemiripan dengan planet tersebut, yang pastinya tempat ini masih berada di Bumi.

Berikut serupedia akan mengulas tentang 7 Tempat Paling Mirip dengan Mars di Bumi.

1. Death Valley, California


Death Valley adalah padang pasir yang terletak di negara bagian California. Padang pasir ini terkenal sebagai tempat percobaan bom atom pertama pada tahun 1945. Death Valley adalah daerah yang sangat panas, kering dan terendah di Amerika Serikat (90 m di bawah permukaan air laut).

Sebagian besar wilayah di padang pasir ini merupakan Taman Nasional Death Valley. Selain itu, Death Valley juga memiliki sebuah kastil yang bernama Scotty. Kastil ini dibangun oleh pengusaha kaya dari Chicago, Albert Johnson.

Death Valley memiliki luas sekitar 3.000 mil persegi (7.800 km persegi). Daerah ini berbatasan dengan Amargosa Range di bagian timur, Panamint Range di bagian barat, Pegunungan Sylvania di bagian utara dan Pegunungan Owlshead di bagian selatan.

Suhu rata-rata di Death Valley pada saat musim panas adalah 100° F (37° C) dan rata-rata suhu pada bulan Agustus adalah 113,9° F (45,5° C). Suhu terpanas yang pernah tercatat di Death Valley adalah 134° F (57,1° C) pada 10 Juli 1913.


Para peneliti telah berbondong-bondong melakukan riset di Death Valley selama beberapa dekade untuk mempelajari lapisan batuan kuno padang pasir dan belajar tentang sejarah Bumi. Padang pasir yang panas di gurun ini sangat membantu para ilmuwan mempersiapkan rintangan yang mungkin dihadapi robot mereka di Mars.

2. Gurun Atacama, Cile


Gurun Atacama adalah dataran tinggi di Amerika Selatan, meliputi sebidang tanah seluas 600-mile (1.000 km) di pantai Pasifik Amerika Selatan, sebelah barat pegunungan Andes.

Gurun Atacama, menurut NASA, National Geographic dan publikasi lainnya, gurun terkering di dunia, karena bayangan hujan di sisi angin bawah Pegunungan Pantai Chili, serta lapisan inversi pesisir yang diciptakan oleh arus Humboldt dingin lepas pantai. Atacama menempati wilayah seluas 40.600 square mile (105.000 km2) di Chili utara, sebagian besar terdiri dari cekungan garam (salares), pasir, dan aliran lava felsik terhadap Andes.

Pada tahun 2004 silam, ilmuwan yang didanai NASA menghabiskan empat minggu di Atacama, untuk mempelajari kehidupan di sana yang selanjutnya untuk mengetahui bagaimana kehidupan di Mars, karena tempat ini sangat mirip dengan mars.

3. Danau Vostok, Antartika


Danau Vostok merupakan sebuah danau di Antartika. Danau ini selama jutaan tahun terakhir terletak tersembunyi di balik lapisan tebal es Benua Antartika, yang membuatnya tidak pernah terlihat, apalagi tersentuh, oleh satupun tangan manusia. 

Ini membuat danau tersebut, bila pada akhirnya berhasil dicapai oleh para ilmuwan di atas, sangat mungkin masih didiami oleh ikan maupun hewan lain yang belum pernah dilihat oleh manusia.

Saat lapisan es menutupi danau ini sekitar 34 juta sampai 14 juta tahun yang lalu, danau ini tertutup dari dunia luar. Para ilmuwan menduga bahwa danau air tawar yang masif bisa menjadi rumah bagi makhluk yang biasa hidup di tempat dingin yang telah hidup dalam kegelapan di bawah es selama jutaan tahun. Ini mirip dengan apa yang bisa diharapkan di Mars.

4. Pico de Orizaba, Meksiko


Pico de Orizaba atau yang juga dikenal sebagai Citlaltépetl adalah gunung stratovolcano dan gunung tertinggi di Meksiko dan yang tertinggi ketiga di Amerika Utara, setelah Denali (sebelumnya dikenal sebagai Gunung McKinley) dari Amerika Serikat dan Mount Logan dari Kanada . 

Gunung ini memiliki ketinggian 5.636 meter (18.491 kaki) di atas permukaan laut di ujung timur Sabuk Vulkanik Trans-Meksiko , di perbatasan antara negara bagian Veracruz dan Puebla.

Selama bertahun-tahun para ilmuwan telah mendaki gunung tersebut dan untuk mencari petunjuk tentang bagaimana kehidupan di iklim yang keras seperti di Mars. 

5. Pulau Ellesmere - Kanada


Pulau Ellesmere adalah bagian dari Daerah Qikiqtaaluk dari wilayah Nunavut Kanada. Berada dalam Kepulauan Arktik Kanada, pulau ini dianggap bagian dari Kepulauan Ratu Elizabeth, dengan Tanjung Columbia menjadi titik paling utara di Kanada. 

Pulau Ellesmere terdiri dari area seluas 196.235 km2 (75.767 mil2) dan panjang total pulau adalah 830 kilometer (520 mil), sehingga menjadi pulau terbesar kesepuluh di dunia dan pulau terbesar ketiga di Kanada. 

Cordillera Arktik adalah sistem pegunungan yang banyak meliputi di Pulau Ellesmere, sehingga Pulau Ellesmere merupakan daratan yang paling bergunung-gunung di Kepulauan Arktik Kanada. Pohon dedalu Arktik adalah jenis tumbuhan berkayu yang hanya tumbuh di Pulau Ellesmere.


Pada tahun 2006 silam, seorang ilmuwan NASA telah menghabiskan dua minggu untuk mengebor lubang sejauh 6 kaki (1,8 m). Tujuan dari pengeboran ini adalah untuk menguju bor yang digunakan untuk ekplorasi di Mars, mengingat tempat ini sangat mirip dengan Mars.

6. Pulau Devon, Kanada


Pulau Devon, pulau tak berpenghuni terbesar di Bumi, terletak di Teluk Baffin, Region Qikiqtaaluk, Nunavut. Pulau ini memiliki luas 55.247 km persegi dari gneiss Prakambrium dan batulanau Paleozoik dan serpih. Titik tertinggi adalah Devon Ice Cap pada 1.920 m (6.300 ft) yang merupakan bagian dari Arktik Cordillera. Pulau Devon berisi beberapa pegunungan kecil, seperti Pegunungan Treuter, Jajaran Haddington dan Pegunungan Cunningham.

Karena dekat dengan Pulau Ellesmere, Pulau Devon juga merupakan tempat untuk penelitian Mars. Udara dingin dan kering, persis seperti Mars. Hal inilah yang membuat para ilmuwan tertarik untuk lebih menggali informasi yang diperoleh untuk eksplorasi Mars kedepannya.

Di pulai ini terdapat sebuah Kawah berusia 23 juta tahun yang bernama Kawah Haughton. Kawah ini, seperti diketahui, telah menjadi tempat misi NASA sejak 1997. Baru-baru ini, para ilmuwan telah menguji bor dalam skala besar yang bernama Mars-prototipe di sebuah lokasi di dalam kawah yang mirip dengan Mars di Bumi.


7. Lembah Kering McMurdo, Antartika


Lembah Kering McMurdo adalah lembah tak bersalju di Antartika yang terletak di sebelah barat McMurdo Sound di Victoria Land. Lembah kering ini memiliki kelembaban yang amat sangat rendah, dan pegunungan di sekitar mencegah masuknya es dari glasier terdekat. Batu-batu yang ada di lembah ini adalah batu granit dan gneis.


Wilayah ini merupakan salah satu gurun paling ekstrem di dunia, dan memiliki beberapa kenampakan seperti Danau Vida (danau air tawar) dan Sungai Onyx (aliran air yang mencair dan sungai terpanjang di Antartika). Bakteri endolitik yang berfotosintesis ditemukan hidup di bebatuan yang lembab dan terlindung dari udara yang kering.

Pada tahun 2009, para ilmuwan yang tergabung dalam proyek IceBite NASA menguji kekerasan es di Lembah Kering McMurdo untuk melihat sejauh mana percobaan ini bisa diterapkan oleh para astronot untuk mengenali lebih jauh tentang kutub di Mars.


LightBlog